Kolaborasi Kemenekraf

Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf) berkolaborasi dengan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) mendukung konser 25 tahun band Wali keliling Asia.
Wakil Menteri Ekonomi Kreatif (Wamenekraf) Irene Umar menyampaikan kolaborasi tersebut dalam jumpa pers di Agora Mall, Jakarta pada Kamis (15/5/2025).
Baca Juga: Kemenekraf Siap Fasilitasi Kolaborasi dan Perlindungan KI Batik Jawa Barat
Jumpa pers itu digelar bersama We Offer Wonders (WOW) Indonesia selaku promotor konser ‘Wali Cari Jodoh ke Asia’ serta Nagaswara selaku label yang menaungi Wali.
“Saat ini, kita berkolaborasi dengan Kementerian Luar Negeri karena warga negara Indonesia sebanyak 280 juta tidak hanya ada di Indonesia tetapi juga ada di seluruh dunia dan yang bisa berhubungan dengan itu adalah Kementerian Luar Negeri. Sesuai arahan Presiden, tidak boleh ada ego sektoral, kita harus berkolaborasi menyatukan langkah bersama untuk maju ke depan menuju Indonesia Emas,” kata Wamenekraf Irene, dikutip dari siaran pers Kementerian Ekraf, Senin (19/5).
Upaya Kemenekraf ini sebagai tindak lanjut dari audiensi Wali dan WOW Indonesia dengan Kemenekraf pada 22 April 2025.
Wamenekraf Irene menyebut Wali sudah sepantasnya didukung karena memiliki pasar yang besar dari subsektor musik. Wamenekraf Irene pun berharap kolaborasi lintas sektor ini dapat mempercepat promosi di tingkat nasional dan internasional apalagi dengan dukungan Kemlu melalui diaspora.
“Ini adalah bentuk realitas bahwa Indonesia memiliki kelas. Kalau Wali ini jelas sudah bukan potensi saja, tetapi sudah nyata kualitasnya di depan mata,” kata Wamenekraf Irene yang didampingi Deputi Bidang Kreativitas Media Agustini Rahayu dan Direktur Musik Mohammad Amin.
Rangkaian konser Wali akan dimulai pada 13 Juli 2025 di Jepang dan setelahnya berturut-turut ke Taiwan, Hong Kong, Malaysia, dan berakhir di Arab Saudi pada November 2025. Jepang lebih awal dipilih karena Wali belum pernah tampil di negara itu, sedangkan 4 negara lainnya Wali pernah unjuk kebolehan.
Halaman BerikutnyaHalaman:
- 1
- 2
相关文章
Jeje Govinda dan Adik Kandung Raffi Ahmad Langsung Nyaleg di Jawa Barat Setelah Resmi Gabung PAN
JAKARTA, DISWAY.ID- Adik Kandung Raffi Ahmad, Nisya Saadia Ifat Ahmad dan adik ipar Raffi Ahmad, Rit2025-05-21Ratusan Umat Budha Rayakan Waisak di Vihara Siddharta Tangsel: Semoga Virus Hilang
SuaraJakarta.id - Ratusan umat Buddha memadati area Vihara Siddharta Pondok Aren, Kota Tangerang Sel2025-05-21Video Rapat Miss Universe Bocor, Senggol Kontestan Transgender
Jakarta, CNN Indonesia-- Sebuah video berisi percakapan rapat dewan Miss Universebocor dan tersebar.2025-05-21- Jakarta, CNN Indonesia-- Sejumlah warga mengikuti gelaran Semasa Piknik di Lapang2025-05-21
Bawaslu Minta KPU Tidak Gegabah Tentukan DPT
JAKARTA, DISWAY.ID -Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Rahmat Bagja meminta pihak Komisi Pemilih2025-05-21Hitung Mundur Peluncuran SUV Pertama dari Xiaomi, Berani Lawan Tesla Model Y
Warta Ekonomi, Jakarta - Xiaomi besok pada pukul 7 malam waktu China (22 Mei 2025) akan resmi melunc2025-05-21
最新评论